Kronologi Penembakan Tol Bintaro Versi Ipda OS, Direskrimum: Ada Kejadian Mau Ditabrak Sehingga Terjadilah

- 30 November 2021, 20:35 WIB
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat dan jajarannya, Selasa 30 November 2021
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat dan jajarannya, Selasa 30 November 2021 /PMJ Yeni

PortalMagetan.com-Kasus penembakan di exit tol Bintaro, Pondok Pinang, Jakarta Selatan mulai terkuak setelah diketahui pelaku merupakan seorang oknum anggota polisi Ipda OS.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat menyampaikan kasus ini bermula saat ada laporan dari seseorang berinisial O ke Ipda OS.

Yang mana O merasa khawatir lantaran mobil yang dikendarainya diikuti oleh sejumlah orang tak dikenal.

"Menurut keterangan saksi, pelapor itu merasa diikuti oleh beberapa unit mobil dari satu hotel yang berada di Sentul. Kemudian karena yang bersangkutan merasa terancam maka dia melapor ke kepolisian," kata Tubagus kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Selasa 30November 2021.

Baca Juga: 5 Manfaat Kismis Hitam Bagi Kesehatan, Mulai Cegah Kanker hingga Cegah Osteoporosis

Berbekal laporan tersebut, Ipda OS kemudian menghampiri pelapor dan membawanya ke Kantor PJR Jaya 4 (lokasi penembakan), dengan tujuan mengamankan pelapor.

Namun, saat itu sempat terjadi keributan yang berujung pada penembakan dengan dua korban berinisial PP dan MA.

"Masih berdasarkan keterangan saksi, ada kejadian mau ditabrak sehingga terjadilah tembakan dua kali dan mengenai korban yang pertama berinisial PP dan yang kedua MA," terangnya.

Baca Juga: Menag Pastikan 18.752 Jamaah Umroh Indonesia Berangkat Desember, Gus Yaqut: Sudah Pegang Visa dan Tertuda

Meski begitu, Tubagus enggan menjelaskan motif lebih lanjut dari Ipda OS sehingga melakukan penembakan di exit tol Bintaro tersebut.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x