Jobseeker Jawa Timur Merapat, PT Angkut Teknologi Indonesia Buka Lowongan Kerja Terbaru, Cek Syarat-Formasinya

28 Maret 2024, 19:35 WIB
Lowongan Kerja terbaru dari PT Angkut Teknologi Indonesia (Deliveree) untuk Lulusan S1 /Deliveree

PortalMagetan.com-Info lowongan kerja terbaru datang dari PT Angkut Teknologi Indonesia pada bulan Maret 2024.

                                           

PT Angkut Teknologi Indonesia saat membuka lowongan kerja menetapkan kualifikasi pendidikan minimal S1 dengan jurusan sesuai formasi yang tersedia.

 

PT Angkut Teknologi Indonesia dalam membuka lowongan kerja menyampaikan terbuka untuk fresh graduate maupun pengalaman.

                     

PT Angkut Teknologi Indonesia menyatakan kandidat yang lolos dalam rekrutmen ini akan ditempatkan di seluruh wilayah operasional PT Angkut Teknologi Indonesia.

Baca Juga: Mantap, Masa Jabatan Kades Bakal Semakin Panjang Pasca DPR Setujui Revisi UU Desa,Ada 26 Perubahan, Apa Saja? 

PT Angkut Teknologi Indonesia adalah platform truk pintar di Indonesia dan kami terobsesi untuk mengurangi biaya logistik untuk bisnis dan individu. PT Angkut Teknologi Indonesia atau Deliveree adalah penyedia logistik yang melayani pengiriman last-mile, jarak menengah, dan jarak jauh ke kota-kota besar di Jawa, Bali, Lombok, dan Sumatra dengan harga terjangkau dan transparan.

Ini tercermin dalam misi Deliveree untuk memerangi inefisiensi dan biaya logistik yang tidak perlu yang telah bertahan lama di pasar logistik Indonesia selama bertahun-tahun.


Dengan menggabungkan banyak perusahaan angkutan truk di bawah platform pasarnya, Deliveree dapat mendorong tarif ke tarif serendah mungkin dan menjadikannya tarif resmi dalam aplikasinya.

 

 

 

Lowongan Kerja PT Angkut Teknologi Indonesia (Deliveree)

  1. Fresh Graduate Management Training Program

 

  1. Young Professional Fast Track

 

  1. Senior Tax Associate

 

Kualifikasi :

 Baca Juga: Kronologi Kecelakaan di Garon Madiun, Truk Logistik Vs Avansa Merah Seorang Penumpang Tewas, 5 Lainnya Luka

Pendidikan min. S1 semua jurusan

IPK min. 3.00/4.00

Fresh graduate untuk posisi 1.

Minimum 6 bulan pengalaman bekerja full-time untuk posisi 2.

Minimum 5-6 tahun pengalaman bekerja full-time di bidang Tax/Perpajakan untuk posisi 3.

Menguasai Bahasa Inggris Aktif

Memiliki keterampilan komunikasi yang baik: berbicara, menulis

Memiliki motivasi tinggi, mandiri, dan pekerja keras

Berorientasi pada detail

Memiliki keterampilan pemecahan masalah yang kreatif

PERSYARATAN

 

Cover Email

Melampirkan CV PDF

Melampirkan Pre-Interview Form yang sudah dilengkapi (link download di bawah)

Melampirkan Ijazah atau Transkrip terakhir

CARA MELAMAR

Kirim lamaran via email dengan lampiran lengkap ke christine@deliveree.com – Jika anda melampirkan semua persyaratan dan memenuhi kualifikasi, kami akan merespon email anda dalam 24 jam termasuk weekend. Seluruh proses seleksi di Deliveree Indonesia menggunakan Bahasa Inggris.

 Baca Juga: Operasi Ketupat 2024, Irjen Aan Suhanan Minta Anak Buahnya Lakukan Hal Ini, Kakorlantas:Tolong Dipahami Betul

Download Pre-Interview Form:

 

For fresh grads: https://dlvr.ee/Preform-FGP

 

For experienced hires: https://dlvr.ee/YoungProfessionals

 

Link Daftar Online:

 

DISCLAIMER:       

PT Angkut Teknologi Indonesia hanya mengundang kandidat yang memenuhi syarat.

PT Angkut Teknologi Indonesia menyampaikan kepada calon pelamar pekerjaan untuk berhati-hati dan waspada terhadap tindakan penipuan terkait rekrutmen.

PT Angkut Teknologi Indonesia tidak melakukan pungutan dalam bentuk apapun, menjanjikan pengembalian dana akomodasi, transportasi, konsumsi dan sebagainya.

PT Angkut Teknologi Indonesia tak bertanggung jawab terhadap segala penipuan yang mengatasnamakan perusahaan.***

 

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: Disnakerja

Tags

Terkini

Terpopuler