Kronologi Kecelakaan di Garon Madiun, Truk Logistik Vs Avanza Merah Seorang Penumpang Tewas, 5 Lainnya Luka

- 28 Maret 2024, 13:35 WIB
Kolase  foto: Kecelakaan Maut di Desa Garon, Balerejo Kabupaten Madiun yang mengakibatkan seorang meninggal dunia
Kolase foto: Kecelakaan Maut di Desa Garon, Balerejo Kabupaten Madiun yang mengakibatkan seorang meninggal dunia //Tangkapan layar video FB

 

PortalMagetan.com – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Madiun Surabaya tepatnya di depan SDN Garon, Balarejo, Kabupaten Madiun Kamis 28 Maret 2024 pagi. Dalam kecelakaan yang melibatkan mobil Avanza dengan truk logistik, seorang penumpang asal Ponorogo dilaporkan tewas, sedangkan sopir minibus mengalami luka-luka.

 

Informasi yang dihimpun kecelakaan lalu lintas ini terjadi sekitar pukul 05.30. Bermula saat truk logistik nopol L 8774 UU yang dikemudikan Sriyono warga Karangjati Ngawi melaju dari arah Madiun menuju ke Surabaya. Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP) meluncur Toyota Avanza merah L 1621 TM yang dikemudikan Miswanto asal Slahung Ponorogo hingga kedua kendaraan saling bertumburan atau  kecelakaan adu banteng.

 

Kerasnya benturan antara kedua kendaraan membuat Supolo salah seorang penumpang mobil Avanza terpental keluar kendaraan dan meninggal dunia di pingir jalan raya.  Sedangkan sopir mobil warna merah itu terjepit bodi kendaraan.

 Baca Juga: Operasi Ketupat 2024, Irjen Aan Suhanan Minta Anak Buahnya Lakukan Hal Ini, Kakorlantas:Tolong Dipahami Betul

“Sehabis subuh tiba-tiba terdengar suara benturan keras. Saya keluar rumah, sudah ada kendaraan avanza dan truk boks yang mengalami kecelakaan,” ungkap Mariyanto salah satu warga.

 

Kecelakaan di Garon Balerejo antara Avanza mereh vs truk Ekspedisi
Kecelakaan di Garon Balerejo antara Avanza mereh vs truk Ekspedisi /KBRN Madiun

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x