Cegah Penyebaran PMK, Polres Magetan Putar Balik Kendaraan Ternak Tanpa SKKH, Begini Penjelasan Polisi

- 11 Juni 2022, 15:00 WIB
Petugas Polres Magetan dan Tim Satgas PMK Lakukan Chek Point Mobilitas Hewan Ternak di Cemoro Sewu Magetan.
Petugas Polres Magetan dan Tim Satgas PMK Lakukan Chek Point Mobilitas Hewan Ternak di Cemoro Sewu Magetan. //Tangkapan Layar Diskominfo Magetan

PortalMagetan.com- Penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak di Magetan terus diantisipasi.

Penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK)  ditekan dengan mengiatkan razia penyekatan mobilitas angkutan ternak di perbatasan Magetan, Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Pencegahan sebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) pada ternak juga dilakukan dengan melakukan pemantauan  dan pemeriksaan di pasar hewan yang ada di Magetan.

Kapolres Magetan AKBP Yakhob Silvana Delareskah memimpin langsung kegiatan razia penyekatan mobilitas keluar masuk kendaraan hewan ternak.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Setelah Cinta, Sabtu 11 Juni 2022: Ayu Diperebutkan Oleh Suami Orang dan Lelaki Bujang

Kapolres tak sendiri, perwira dengan dua  melati di pundak itu didampingi pejabat utama di lingkup Mapolres.

Selain itu ada tim satgas PMK Magetan, dan TNI melaksanakan pemeriksaan hewan ternak di pos cek point perbatasan Cemoro Sewu Magetan dengan sasaran truk maupun mobil bak terbuka yang membawa hewan ternak baik masuk atau keluar dari wilayah Magetan.


AKBP Yakhob Silvana Delareskha mengatakan , pelaksanaan check point penyekatan mobilitas dan distribusi hewan ternak tak hanya sapi dan kambing namun hewan berkuku lainnya semisal babi.

“Kegiatan pemantauan mobilitas hewan di posko Check point Cemoro Sewu akan terus dilaksanakan dan petugas gabungan kami siagakan 24 jam di Posko yang telah disiapkan” terang Kapolres sebagaimana dikutip PortalMagetan.com dari Diskominfo setempat.

Kata dia, pengecekan di perbatasan Jatim dan Jateng itu untuk memperketat pengawasan keluar masuk distribusi hewan.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: Diskominfo Magetan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x