Dua Aggota Polda Lampung Diamankan Densus 88 Antiteror, Diduga Terlibat Jaringan Terorisme,Pandra: Bahwa Benar

- 16 November 2022, 11:36 WIB
Personel Densus 88 Antiteror Polri. Dua anggota Polda Lampung diamankan Densus 88 Antiteror Polri
Personel Densus 88 Antiteror Polri. Dua anggota Polda Lampung diamankan Densus 88 Antiteror Polri /

PortalMagetan.com- Polisi tangkap polisi kembali terjadi. Kali ini, dua anggota Polda Lampung diamankan Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri.

Dua anggota Polda Lampung diamankan Densus 88 Antiteror Polri diduga karena terlibat dalam jaringan terorisme di Indonesia. 

Dua  anggota Polda Lampung yang diamankan Desnsus 88 dikonfirmasi langsung Kabid Humas Polda Lampung Kombes Zahwani Pandra Arsyad.

Pandra membenarkan informasi perihal adanya penindakan oleh Densus 88 dalam rangka mencegah serta menangkal penyebaran jaringan terorisme di Indonesia.

Baca Juga: Prediksi Skor Meksiko vs Swedia di Pertandingan Persahabatan: Berikut Jadwal Kick Off dan Head to Head

"Bahwa benar telah dilakukan penindakan oleh Tim Penyidik Densus 88/AT Polri di wilayah Hukum Polda Lampung," ujar Pandra saat dikonfirmasi, Selasa, 15 November 2022

Namun Pandra enggan menjelaskan lebih lanjut terkait kabar tersebut. Ia manyebutkan bahwa pihaknya hanya mendampingi kegiatan dari Densus 88.

Baca Juga: Polandia vs Chili di Pertandingan Persahabatan Jelang Piala Dunia: Prediksi Skor, Kick Off, Head to Head

Pandra, menyatakan terkait dengan detail kronologi penindakan terhadap anggota Polda Lampung itu, bukan ranah pihaknya menyampaikan melainkan Mabes Polri sebagai pihak yang berwenang.

"Untuk keterangan kronologis secara lengkap adalah Kewenangan Tim Penyidik Densus 88/AT Mabes Polri," tutupnya.***

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x