Banjir di Kota Madiun, Ketinggian Air hingga 1 Meter Jalan Sendang Barat Paling Parah, BPBD:13 Titik Tergenang

- 11 Januari 2024, 09:42 WIB
Banjir yang menggenang di Kawasan Jalan Sendang Barat Kota Madiun dengan ketinggian sedada orang dewasa Rabu 10 Januari 2024
Banjir yang menggenang di Kawasan Jalan Sendang Barat Kota Madiun dengan ketinggian sedada orang dewasa Rabu 10 Januari 2024 /

PortalMagetan.com- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Madiun kurang lebih selama tiga jam pada Rabu 10 Januari 2024 menyebabkan banjir di sejumlah permukiman di kawasan pusat kota. Sejumlah lokasi dilaporkan terjadi genangan, tak hanya di jalan, namun masuk ke rumah-rumah warga.

Bahkan beberapa video viral di media sosial dan menandai akun Wali Kota Madiun Maidi dan Wakil Wali Kota Madiun Inda Raya serta BPBD setempat. Beberapa video juga dikirim ulang ke group WhatsApp.

Salah satu  video yang beredar di group WhatsApp memperlihatkan ketinggian air di jalan sudah  se dada orang dewasa, dan terlihat tiga orang anak berenang di genangan air itu.

Di video lain terlihat tiga orang sedang berjalan di tengah genangan  dengan latar belakang masjid Al Ikhlas. Sang perekam menyampaikan jika video itu terjadi di Jalan Sendang Barat Kelurahan Kartojarjo Kota Madiun.

Baca Juga: Terkait Laporan Pengeluaran LDAK PSI, Ketua Bawaslu Rahmat Bagja: Nggak Logis dan Nggak Rasional

‘’ Jalan Sendang Barat sudah se-dada orang dewasa, bagaimana ini, BPBD tolong bantu evakuasi warga, ini di jalan sudah 125 sentimeter,’’ terang pria yang berada di balik video tersebut.

Pria itu juga menginformasikan jika air sudah masuk ke dalam rumah-rumah warga hingga khawatir ancaman banjir besar.

 ‘’Sudah masuk rumah warga sudah tinggi, di jalan sudah sepinggang orang dewasa banjir besar,’’ ungkapnya.

Banjir juga terjadi di Jalan Tulus Bakti Kota Madiun, air sudah masuk ke dalam warga. Salah satunya di rumah Slamet di Jalan Tulus Bakti Nomor 40.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x