11 Tips Atasi Bayi Rewel di Malam Hari Versi dr. Ema Surya Pertiwi, Nomor 3 dan 7 Perlu Dicoba Bunda

- 13 November 2021, 09:15 WIB
11 Tips Mengatasi Bayi Rewel Saat Malam Hari Versi dr Ema Surya Pertiwi
11 Tips Mengatasi Bayi Rewel Saat Malam Hari Versi dr Ema Surya Pertiwi /pexels-shahbaz-akram-
  1. Sentuhan kulit

Perlekatan kulit ke kulit akan membuat bayi menjadi lebih tenang, karena dengan perlekatan ini bisa membuat bayi menjadi lebih nyaman dan tidur lebih nyenyak.

  1. Bedong bayi

Penggunaan bedong bayi saat malam hari bisa membuat tidur menjadi lebih nyenyak, apalagi bayi yang sering terkaget-kaget saat tidur. Namun, perlu diingat juga ketika membedong bayi jangan biarkan terlalu erat dan pastikan bayi bisa bernafas dengan lega.

Selain itu, jangan paksa untuk meluruskan kaki bayi, karena dapat mengganggu pertumbuhan tulangnya dan usahakan bayi tetap tidur terlentang.

  1. White noise

White noise adalah suara yang bisa mempertahankan gelombang otak pada bayi sehingga dapat membuat bayi tertidur nyenyak.

Banyak sekali mainan ataupun irama-irama lagu yang memancarkan white noise, namun penggunaannya harus tetap bijaksana jangan terlalu keras dan terlalu dekat dengan telinga bayi.

Baca Juga: Catat Tanggalnya, Polda Metro Jaya segera Menggelar Operasi Zebra Jaya Selama 14 Hari, Ini Sasarannya

  1. Mengayunkan bayi

Mengayunkan bayi sangat terbukti bisa menenangkan bayi saat menangis dan sulit tidur. Namun, akan menyebabkan bayi menjadi ketagihan dan hanya ingin tertidur ketika diayunkan.

Sebaiknya ayunkan bayi seperlunya saja, jangan sepanjang malam agar tidak membuat bayi menjadi ketagihan.

Baca Juga: Chatbot Whatsapp, Fitur Terbaru di PeduliLindungi Atasi Sertifikat Vaksin yang Bermasalah

  1. Menyendawakan

Biasanya bayi akan tertidur saat menyusui, dan tidak tahu berapa banyak ASI yang masuk. Oleh karena itu, perlu untuk menyendawakan bayi agar tidak tersedak ataupun perut menjadi kembung.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah