Dahsyat, 5 Tanaman Ini Dipercaya Efektif Bantu Redakan Stres Hingga Depresi, Mana Favoritmu?

1 Maret 2024, 12:35 WIB
Bunga Lavender salah satu daftar tanaman yang bisa redakan stres /Karawangpost/Foto/FB-Sitti Mardewi

PortalMagetan.com - Tanaman dipercaya dapat meredakan stres, kecemasan hingga depresi secara efektif. Bahkan kehadiran tanaman ini menghiasi ruangan memberi dampa positif terhadap kesehatan mental.

 

Berdasar penelitian terbaru, keberadaan tumbuhan hias dalam ruangan dapat membantu menenangkan suasana hati, mengurangi tingkat stres, dan menurunkan tekanan darah. Untuk itu, disarankan untuk memiliki tanaman di dalam rumah guna meningkatkan kesehatan mental individu.

 

Berikut ini lima tanaman yang terbukti efektif untuk meredakan stres, kecemasan, dan depresi. Simak selengkapnya.

 

  1. Pakis

Tumbuhan pakis berguna mengembalikan kelembapan kualitas udara. Warna hijau dari tanaman hias ini memberikan keindahan dan menyimpan beragam manfaat kesehatan mental, seperti mampu mengatasi stres dan meningkatkan sirkulasi.

Baca Juga: Mulai Hari Ini Urus SKCK Wajib Menyertakan Kepesertaan BPJS Kesehatan, Diuji Coba di Enam Polda, Cek Daftarnya

Anda dapat menempatkan tanaman pakis pada pot atau digantung di dalam rumah.

 

 

  1. Lavender

Para ahli aroma terapi merekomendasikan aroma lavender yang harum dan menyejukkan suasana hati. Wangi tanaman hias ini dapat menenangkan para penderita kecemasan untuk mengurangi stres.

 Baca Juga: Mulai Hari Ini Urus SKCK Wajib Menyertakan Kepesertaan BPJS Kesehatan, Diuji Coba di Enam Polda, Cek Daftarnya

Tumbuhan ini disarankan untuk ditempatkan tepat di samping tempat tidur atau dalam pot kecil di kamar mandi.

 

 

  1. Kemangi

Aroma khas kemangi memiliki senyawa aktif linalool mirip dengan wangi rempah-rempah. Manfaat dari tanaman ini dapat meningkatkan kualitas udara dan memompa oksigen selama 20 jam setiap hari.

 

Oleh sebab itu, kemangi menjadi pilihan yang tepat bagi pengidap stres atau depresi untuk mengurangi tekanan darah dan menenangkan suasana hati Anda.

 

  1. Melati

Selain lavender, aroma khas dari bunga melati mempunyai efek menenangkan suasana hati pengidap kecemasan. Tanaman hias ini juga cocok bagi individu yang memiliki insomnia atau kualitas tidur kurang baik.

 

Oleh sebab itu, Anda dapat menempatkannya di samping tempat tidur atau jendela guna memberikan nuansa menyegarkan.

 

 

  1. Lidah Buaya

Lidah buaya terkenal dengan beragam manfaat untuk kesehatan kulit. Lebih lanjut, mampu membersihkan polutan udara yang memicu iritasi pada sistem pernapasan, stres, dan ketidaknyamanan pengidap depresi.

 

***

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler