7.000 Orang Tinggalkan Jakarta saat Libur Isra Mi'raj, Gunakan Moda Transportasi Kereta Api, Ini Tujuannya

- 28 Februari 2022, 23:42 WIB
Ilustrasi: 7 000 orang tinggalkan Jakarta saat Libur Isra Mi'raj
Ilustrasi: 7 000 orang tinggalkan Jakarta saat Libur Isra Mi'raj /Antara Foto/Rivan Awal Lingga/

PortalMagetan.com-Sebanyak 7.000 orang dari Ibu Kota meninggalkan Jakarta saat  libur Isra Mi'raj.

7.000 orang dari Jakarta itu menggunakan moda kereta api meninggalkan Jakarta pada libur Isra Mikraj.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyatakan jumlah tersebut tergolong normal.

Kepala Hubungan Masyarakat PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa merinci ada 3.200 penumpang berangkat dari Stasiun Gambir dan 3.800 penumpang dari Stasiun Pasar Senen.

Baca Juga: GoTo Buka Lowongan Kerja untuk S1-S2, Tersedia 5 Formasi, Cek Syarat, Posisi dan Link Pendaftaranya

"Momen libur nasional Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW pada hari ini, Senin (28/2) terpantau normal untuk keberangkatan penumpang kereta api (KA) dari Daop 1 Jakarta ke berbagai tujuan," ungkap Eva dalam keterangannya, Senin, 28 Februari 2022

"Keberangkatan dari Stasiun Gambir tercatat sekitar 3.200 penumpang atau 34 persen untuk keterisian tempat duduk dengan keberangkatan 26 KA. Sedangkan Stasiun Pasar Senen sekitar 3.800 penumpang atau 33 persen dengan keberangkatan 20 KA," jelasnya.


Selanjutnya, Eva mengatakan bahwa untuk arus penumpang kereta api di hari Sabtu, 26 Februari 2022 dan Minggu, 27 Februari 2022 juga terpantau normal. Keterisian kereta rata-rata sekitar 25-35 persen.

Baca Juga: Wilmar Group Buka Lowongan Kerja untuk SMA-SMK,D3-S1, tersedia 10 Formasi, ek Syarat dan Link Daftarnya

"Sehingga masih terdapat ketersediaan TD (tempat duduk) bagi calon penumpang yang akan menggunakan layanan KA Jarak Jauh ke berbagai tujuan," tuturnya.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x