PortalMagetan.com - Sinetron SCTV "Takdir Cinta yang Kupilih" akan kembali tayang hari ini, Senin 27 Februari 2023.
Simak di artikel berikut ini bocoran sinopsis Sinetron Takdir Cinta yang Kupilih yang melanjutkan kisah romansa dan konflik percintaan antara Novia, Hakim, Tammy dan Jeffrey.
Novia masih bersedih meratapi tentang kisah cintanya dengan Jeffrey yang terhalang restu Pak Arjuna.
Baca Juga: Sinopsis Rindu Bukan Rindu, Senin 27 Februari 2023: Erel Marah, Suci KW Ada Rasa ke Devan
Novia harus membayar mahal untuk hal itu. Selain menerima konsekuensi dipecat sebagai juri Super Chef Show di VSTV, ada kesedihan lain yang harus diterimanya hari ini.
Novia akan berpisah dengan Bryan yang resmi pindah sekolah. Tentu saja Bryan sebenarnya tak menginginkan pindah sekolah karena dia enggan berpisah dengan Miss Novia.