Liga 1, Persis Solo vs PSIS: Berikut Prediksi Skor, Head to Head, Berita Tim dan Susunan Pemain

- 3 September 2022, 08:37 WIB
Liga 1, Persis Solo vs PSIS: Berikut Prediksi Skor, Head to Head, Berita Tim dan Susunan Pemain
Liga 1, Persis Solo vs PSIS: Berikut Prediksi Skor, Head to Head, Berita Tim dan Susunan Pemain /Instagram

 

PortalMagetan.com - Persis Solo akan menjamu PSIS Semarang dalam pekan ke-8 Liga 1 di Stadion Manahan, pada Sabtu, 3 September 2022.

Dua tim asal Jawa Tengah ini akan memulai pertandungan nanti sore pukul 16.00 WIB, dan dapat ditonton langsung di Indosiar serta live streaming Vidio.

Persis Solo tidak konsisten di sejumlah laga awal musim yag telah dimainkan. Sejauh ini, Laskar Sambernyawa baru mengkoleksi 6 poin dari 7 laga.

Baca Juga: Liga Inggris Everton vs Liverpool Disiarkan Dimana? Simak ini Link Gratis, Prediksi Skor dan Head to Head

Sempat menang pada dua laga sebelumnya, yakni saat bertemu dengan Bhayangkara FC dan Madura United.

Namun kemudian Persis kemudian tumbang saat menghadapi Borneo FC pada pekan ke-7 pekan kemarin.

Tak jauh berbeda dari Persis, pun PSIS Semarang juga dalam kondisi mengecewakan. Tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini telah 4 kali kalah.

Baca Juga: Prediksi Ligue 1, Nantes vs PSG: Berikut Head to Head, Skor Akhir, Berita Tim dan Susunan Pemain

Bahkan di empat laga terakhir PSIS alami 3 kekalahan. Laskar Mahesa Jenar juga belum pernah menjaga clean sheet pada tujuh laga yang telah dimainkan.

Berita Tim

Persis tidak diperkuat Fernando Rodriguez karena sanksi larangan bermain. Sanksi meruoakan akibat dari Fernando yang menendang muka bek Madura United, Novan Setyo Sasongko pada pekan sebelumnya.

Sedangkan di kubu PSIS, Carlos Fortes yang absen sejak awal musim. Tak hanya itu, Wahyu Prasetyo dan Eka Febri juga absen karena cedera.

Baca Juga: Prediksi Serie A, AC Milan vs Inter Milan: Berikut Skor Akhir, Head to Head, Berita Tim dan Susunan Pemain

Prediksi Susunan Pemain Persis vs PSIS

Persis Solo: Muhammad Riyandi; Eky Taufik, Fabiano Beltrame, Jaimerson, Abduh Lestaluhu; Taufiq Febriyanto, Sutanto Tan, Alexis Messidoro; Ryo Matsumura, Althaf Indie, Fernando Rodriguez. 

PSIS Semarang: Aldhila Ray Redondo; Fredyan Wahyu, Alie Sesay, Jaime, Frendi Saputra; Alfeandra Dewangga, Jonathan Cantillana, Delfin Rumbino; Taisei Marukawa, Wawan Febriyanto, Andreas Ado.

Baca Juga: Serie A, Fiorentina vs Juventus: Berikut Prediksi Skor, Berita Tim dan Susunan Pemain Kedua Tim

Head to Head Persis vs PSIS

21/06/22: Persis Solo 1-2 PSIS Semarang

21/08/17: PSIS Semarang 1-0 Persis Solo 

06/07/17: Persis Solo 1-0 PSIS Semarang

31/05/14: PSIS Semarang 1-1 Persis Solo 

14/05/14: Persis Solo 1-0 PSIS Semarang 

 

Prediksi Skor:  Persis 1-1 PSIS.

***



Editor: Dyah Mellyda Permatasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x