Pratama Arhan Siap Bertolak ke Jepang, Gabung di Klub Liga 2 'Tokyo Verdy': Ini Kata Iwan Bule

- 5 Maret 2022, 12:30 WIB
Pratama Arhan hijrak ke klub liga 2 Jepang, Tokyo Verdy
Pratama Arhan hijrak ke klub liga 2 Jepang, Tokyo Verdy /Tangkap layar Twitter PSSI

PortalMagetan.com - Pemain sepakbola Pratama Arhan bakal bertolak ke Jepang untuk berkarir di klub Tokyo Verdy. Berita itu dikonfirmasi PSSI dalam konferensi pers pada Jumat 4 Maret 2022 kemarin.


Dilansir dari laman resmi PSSI, pemain yang bernama lengkap Pratama Arhan Alif Rifai, berposisi sebagai bek kiri, mengawali karir yuniornya di klub SSB Putra Mustika dan SSB Terang Bangsa, lalu ke PSIS Semarang. Dan kini bergabung untuk Tokyo Verdy.


Pemain kelahiran Blora, 21 Desember 2001 ini juga memulai debutnya di Tim U-19 Indonesia, lalu ke U-23 dan Timnas Indonesia dibawah pelatih kepala Shin Tae Yong.


Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan terima kasih kepada klub PSIS yang sudah konsentrasi di pembinaan usia muda.B aik di Elite Pro Academy dan lainnya.

Baca Juga: Roman Abramovich Bakal Jual Chelsea, Pengusaha Kaya Asal Swiss Kandidat Kuat?-Ini Pernyataan Resmi Abramovich!

"Saya juga bangga, satu lagi pemain Indonesia dipanggil untuk bermain di luar negeri, di Jepang. Ternyata pemain kita bisa bermain di luar negeri, di Eropa, Korea dan Jepang,” buka Iriawan.


“Kami di PSSI akan terus konsen di pembinaan usia muda. Itu juga keinginan kami agar sebanyak mungkin pemain kita bisa bermain di luar negeri. Saya bangga dengan Arhan, kamu bisa bermain di Tokyo,” lanjutnya.


Iriawan juga berharap Arhan bisa main maksimal, “Selain itu juga harus jaga kesehatan dan bisa langsung beradaptasi dengan kultur, iklim dan budaya di Jepang. Mudah-mudahan Verdy bisa naik kasta ke Liga 1 atau J1. Saya juga berharap Arhan bisa menyerap ilmu sepak bola di Jepang,” jelasnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta, 5 Maret 2022: Leo, Libra, Virgo Berada Dipersimpangan Jalan, Scorpio Berdebat dengan Doi

Halaman:

Editor: Dyah Mellyda Permatasari

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah