Periksa 3 Saksi, KPK Buru Buronan Harun Masiku, Siapa Saja? Berikut Daftarnya Menurut Ali Fikri

- 1 Juni 2024, 06:15 WIB
Harun Masiku masih buron, KPK kembali periksa tiga saksi lacak keberadaan tersangka kasus dugaan korupsi ini
Harun Masiku masih buron, KPK kembali periksa tiga saksi lacak keberadaan tersangka kasus dugaan korupsi ini /

PortalMagetan.com  - Pencarian buronan Harun Masiku oleh tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengalami kemajuan. Tim penyidik antirasuah itu semakin menggencarkan pencarian kasus dugaan korupsi itu dengan kembali memanggil satu orang sebagai saksi.

"Hari ini bertempat di gedung Merah Putih KPK, tim penyidik menjadwalkan pemanggilan dan pemeriksaan saksi," ujar Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri kepada wartawan.

Kata dia, satu orang yang dipanggil hari ini berstatus mahasiswa. Namun, tidak dirinci hubungan mahasiswa tersebut terkait pencarian buron Harun Masiku.

Baca Juga: Buruan Daftar, PT Hexpharm Jaya Laboratories Buka Lowongan Kerja Terbaru, Cek Syarat, dan Link Daftarnya

"Melita De Grave (Pelajar/Mahasiswa)," ucapnya.

Diketahui, dalam tiga hari terakhir selama pekan ini KPK telah memanggil tiga orang saksi dalam kasus Harun Masiku. Dua saksi di antaranya merupakan seorang mahasiswa.

Dua saksi yang sebelumnya telah diperiksa penyidik itu antara lain Simon Petrus yang berprofesi sebagai pengacara. Dia diperiksa di Gedung Merah Putih KPK pada Rabu 29 Mei 2024

Sehari berselang tepatnya pada Kamis (30/5) penyidik juga memeriksa satu saksi lainnya terkait Harun Masiku. Satu saksi yang diperiksa itu seorang mahasiswa bernama Hugo Ganda.

"Keduanya hadir dan dikonfirmasi antara lain terkait dengan keberadaan dari tersangka HM," tukasnya.**

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah