Pengemudi Xpander yang Tabrak Showroom Porsche Siap Bayar Ganti Rugi Rp 5,7 M,Korban Setuju?Begini Kata Polisi

- 18 Maret 2024, 14:15 WIB
Sebuah insiden mengejutkan terjadi di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Jakarta, saat sebuah mobil Mitsubishi Xpander menabrak showroom mobil mewah dan merusak mobil Porsche senilai Rp9 miliar. Pengemudi Xpander kini siap bertanggungjawab
Sebuah insiden mengejutkan terjadi di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Jakarta, saat sebuah mobil Mitsubishi Xpander menabrak showroom mobil mewah dan merusak mobil Porsche senilai Rp9 miliar. Pengemudi Xpander kini siap bertanggungjawab /X/@innovacommunity/

PortalMagetan.com  – Pengemudi Mitsubishi Xpander berinisial JS yang menabrak showroom mobil mobil sport Porsche hingga viral di media sosial akan bertanggungjawab. JS yang merupakan wiraswasta siap menganti biaya yang membebaninya akibat insiden tersebut.

 

Hal itu diungkap Kapolsek Teluk Naga, AKP Wahyu Hidayat saat dikonfirmasi dan mengabarkan jika penabrak showroom mewah Ivan’s Motor di Kawasan PIK siap menganti rugi.

 

“Terkait dentitasnya adalah JS. Dia sebagai seorang wiraswasta,” kata AKP Wahyu Hidayat

Baca Juga: Korlantas Polri Berlakukan Ganjil Genap di Tol saat Mudik Lebaran 2024, Pelanggaran Dipantaui via ETLE

“Untuk jenis usaha wiraswastanya kami belum ketahui. Dia hanya menyebutkan bahwa dia seorang wiraswasta,” lanjutnya.

 

JS telah menyatakan siap bertanggungjawab dengan mengganti kerugian yang ditimbulkan pada showroom Porsche.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah