Pekan Depan, Ketua KPK Firli Bahuri Dijadwakkan Diperiksa Tipidkor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya

- 4 November 2023, 06:15 WIB
Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak
Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak /PMJ News/

PortalMagetan.com - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri dijadwalkan diperiksa Penyidik Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dalam waktu dekat.

Sesuai agenda, Firli Bahuri dijadwalkan untuk diperiksa terkait penyidikan kasus dugaan pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo diduga oleh pimpinan KPK pada pekan depan.

“Pemeriksaan keterangan tambahan, pengambilan keterangan tambahan terhadap saksi FB selaku Ketua KPK RI untuk jadwal pemeriksaan di hari Selasa tanggal 7 November 2023 Pukul 10.00 WIB di ruang Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, lantai 21 Gedung Promoter,” ujar Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak kepada wartawan.

Baca Juga: Lowongan Kerja di Cianjur Jawa Barat dari PT Tirta Fresindo Jaya Cek Syarat, Formasi dan Kualifikasinya

Agenda panggilan terhadap Firli Bahuri, kata Ade, yaitu berdasarkan surat panggilan yang sudah dilayangkan ke pimpinan KPK pada hari Kamis (2/11/2023) kemarin.

Adapun pemeriksaan terhadap Firli Bahuri sebelumnya sudah dilakukan dan dilaksanakan di Gedung Bareskrim Polri dengan penyidik gabungan Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dan Dittipidkor Bareskrim Polri pada hari Selasa, 24 Oktober 2023.***

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah