Polda JatengSiapkan One Way Lokal Siang Ini, Hadapi Arus Mudik Lebaran 2023, Berikut Penjelasan Kapolda

- 18 April 2023, 11:52 WIB
Ilustrasi one way saat mudik Lebaran 2023 yang bakal diberlakukan Polda Jateng Hari Ini
Ilustrasi one way saat mudik Lebaran 2023 yang bakal diberlakukan Polda Jateng Hari Ini /Antara/M Risyal Hidayat/

PortalMagetan.com - Skema One Way lokal di jalan tol disiapkan Polda Jawa Tengah dalam pengaturan lalu lintas mudim mudik lebaran 2023. 

Skema One Way lokal ini disiapkan untuk mendukung penerapan sistem One Way nasional yang rencananya akan dimulai Selasa, 18 April 2023 pukul 14.00 WIB.

One Way nasional akan dilaksanakan hari ini yang dimulai dari KM 4 Tol Cikampek hingga Gerbang Tol (GT) Kalikangkung, Semarang.

“One way lokal akan disiapkan dari Gerbang Kalikangkung hingga Bawen,” ujar Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi dalam keterangan.

Baca Juga: Lowongan Kerja di BUMN dari PT Yodya Karya untuk S1-S2, Tersedia 21 Formasi, Cek Syarat dan Cara Daftarnya

“Jika dimungkinkan arus masih mengalami kepadatan maka akan kita perpanjang One Way Lokal sampai di daerah Bawen,” imbuhnya.

Penerapan sistem One Way tersebut akan diawali dengan proses sterilisasi yang dilakukan dua jam sebelumnya yakni pukul 12.00 WIB.

“Pengemban fungsi lalu lintas sudah dilatih kembali, cara bertindak dengan sterilisasi tiap dua jam saat diberlakukan One Way, kemudian mengeluarkan arus di daerah penyangga dari Krapyak Semarang sampai Brebes,” paparnya.

Baca Juga: Lowongan Kerja di Bandung dari PT Perusahaan Industri Ceres untuk SMA-SMK, D3-S1, Cek Formasi-Syarat Daftarnya

Selain itu, ia juga menyebutkan disiapkannya sejumlah ruas jalur arteri untuk menerima limpahan kendaraan arus mudik dari ruas jalan tol.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x