Polisi Tangkap 4 Tersangka Pengeroyokan EH hingga Tewas di Tarumajaya, Ini Peran Para Tersangka, Dua Masih DPO

- 11 Februari 2022, 15:54 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan menyampaikan Polisi berhasil mengamankan 4 tersangka pelaku pengeroyokan di Bekasi. (Foto: PMJ News/ Yeni)
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan menyampaikan Polisi berhasil mengamankan 4 tersangka pelaku pengeroyokan di Bekasi. (Foto: PMJ News/ Yeni) /

PortalMagetan.com-Polisi menangkap empat tersangka pengeroyokan remaja berinisial LEH (17) hingga tewas di Tarumajaya, Bekasi.

Empat tersangka itu dinilai bertangungjawab atas hilangnya nyawa LEH remaja berusia 17 tahun yang sedang mencari kucing dan diteriaki maling.

Empat tersangka itu memiliki peran berbeda, mulai provokator dan pelaku penganiayaan hingga korban tewas

"Adapun tersangka yang berhasil ditangkap ada empat orang, kami hadirkan tiga karena satu lagi positif Covid-19," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan kepada wartawan, Jumat,11 Februari 2022

Baca Juga: 135 Siswa dan 57 Guru di Jakarta Barat Terpapar Virus Covid-19, Didominasi Siswa SMP, Simak Penjelasannya

Keempat tersangka masing-masing berinisial AB (21) berperan dalam melakukan penganiayaan di kepala dengan senjata tajam, sedangkan RF (19) menganiaya di bagian bahu.

Lalu, FH (19), berperan sebagai pelaku provokasi dengan meneriakkan korban sebagai maling dan ikut menganiaya korban dengan memukul kepala menggunakan tangan kosong.



"Serta satu tersangka lainnya berinisial IA (17) dia berperan untuk ikut menganiaya korban di bagian kepala korban dengan tangannya sendiri," sambungnya.

Zulpan mengatakan, selain keempat tersangka masih ada dua orang lainnya yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO). Mereka berinisial MAM dan A yang berperan menganiaya korban dengan muka.

Baca Juga: EW Bos Warteg di Bekasi yang Diduga Perkosa Pegawai Resmi Tersangka, Kompol Mustakim: Ancaman Hukuman 15 Tahun

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah