Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman 2022: Francesco Bagnaia Sukses Meraih Pole Position

- 18 Juni 2022, 21:02 WIB
Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia sukses meraih pole position pada MotoGP Jerman 2022.
Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia sukses meraih pole position pada MotoGP Jerman 2022. /MotoGP

PortalMagetan.com - Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia sukses meraih pole position pada MotoGP Jerman 2022.

Pada sesi kualifikasi MotoGP Jerman 2022 yang berlangsung di sirkuit Sachsenring, Sabtu 18 Juni 2022 Francesco Bagnaia mencatatkan waktu 1 menit 19,931 detik.

Berada di posisi kedua, diisi juara bertahan musim lalu Fabio Quartararo dari Monster Energy Yamaha dengan catatan waktu 1 menit 20,007 detik.

Barisan depan atau front row MotoGP Jerman 2022 dilengkapi oleh pembalap Pramac Ducati Johann Zarco yang mencatatkan waktu terbaiknya 1 menit 20,030 detik.

Baca Juga: Pertamina Group Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-SMK, Penempatan Jakarta, Cek Syarat dan Link Daftarnya

Aleix Espargaro dari Aprilia Racing memulai balapan dari posisi keempat dengan waktu 1 menit 20,120 detik atau selisih 0,189 detik dari pembalap tercepat.

Posisi kelima diisi pembalap Gresini Racing yakni Fabio Di Giannantonio, dengan catatan waktu 1 menit 20,128 detik.

Rekan setim Pecco Bagnaia di Ducati Lenovo Team Jack Miller berada di posisi keenam saat memuluai balapan besok, yang diikuti rider VR46 Racing Team Luca Marini dari urutan ketujuh.

Jorge Martin dari Pramac Racing yang tampil gemilang di seri MotoGP Catalunya, kali ini memulai balapan dari posisi delapan.

Halaman:

Editor: Danang Dwi Prasetyo

Sumber: MotoGP Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x