Prediksi, Line Up dan Jadwal Tayang Liga Champions Ajax Vs Benfica: Ajax Lebih Unggul?

- 15 Maret 2022, 11:10 WIB
Update Jadwal Leg Kedua 16 Besar Liga Champions, 16 Maret 2022: Ajax vs Benfica.*/
Update Jadwal Leg Kedua 16 Besar Liga Champions, 16 Maret 2022: Ajax vs Benfica.*/ /twitter.com/ChampionsLeague//

 

PortalMagetan.comAjax Amsterdam akan menjamu kedatangan Benfica di Stadion Johan Cruyff Arena pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, dini hari nanti, Rabu 16 Maret 2022 live di Video Premier.

Rencananya, pertandingan tersebut diprediksi bakal berlangsung sengit, mengingat keduanya memiliki kans yang sama untuk merebut tiket ke fase selanjutnya

Untuk Ajax sendiri, melaju melalui babak penyisihan grup Liga Champions, memenangkan semua enam pertandingan mereka melawan Sporting, Borussia Dortmund dan Besiktas.

Pada leg pertama babak 16 besar melawan Benfica. Ajax ditahan imbang Benfica dengan Scor 2-2. Dusan Tadic memberi keunggulan atas Ajax di menit 20, tapi Benfica membalas melalui gol bunuh diri dari Sebastian Haller, striker yang mencetak sepuluh gol dalam enam pertandingan grup.

Haller dengan cepat mengembalikan keunggulan Ajax, mencetak gol di ujung kanan, tetapi Benfica berjuang kembali untuk mengklaim hasil imbang 2-2.

Pertahanan tim asuhan Erik ten Hag cukup solid dengan hanya kebobolan lima gol dalam 23 pertandingan liga pertama mereka. Namun, penghitungan itu meningkat lebih dari dua kali lipat dalam tiga pertandingan terakhir mereka.

Dua Kemenangan Ajax dengan skor  sama, 3-2 atas RKC Waalwijk dan Cambuur. Kedua kemenangan itu diraih oleh gol injury time untuk Ajax. Meski diunggulkan, mereka harus meningkatkan permainan mereka supaya lolos ke fase berikutnya.

Sementara itu, Benfica hanya mampu mengecap hasil imbang 1-1 di kandang melawan tim papan bawah Vizela pada hari Jumat. Berawal ketika Adel Taarabt diusir keluar lapangan pada menit ketujuh.

Halaman:

Editor: Dyah Mellyda Permatasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah