Conor McGregor Sesumbar, Ingin Beli Chelsea Dengan Harga Fantastis: 57,8 triliun!

- 3 Maret 2022, 13:25 WIB
Conor McGregor siap Beli Chelsea, Harga Fantastis: 57,8 trilyun
Conor McGregor siap Beli Chelsea, Harga Fantastis: 57,8 trilyun //Tangkap layar twitter Conor McGregor

PortalMagetan.com - Conor McGregor sesumbar bakal membeli Chelsea seharga 3 miliar pounsterling atau setara 57,8 triliun rupiah. Pria yang memiliki darah Irlandia ini mengunggah ke akun Twitter miliknya dan menandai Chelsea FC.


Dalam unggahannya, sebuah gambar tangkapan layar percakapan WhatsApp di mana ia menulis 'Chelsea dijual 3 miliar poundsterling' 'mari kita beli'.


Dilansir dari laman Republic World, Juara UFC yang merupakan penggemar Manchester United itu diketahui tertarik membeli The Blues setelah mengetahui jika pemilik saat ini, Roman Abramovich ingin menjual Chelsea.

Sementara itu, miliarder Swiss Hansjorg Wyss telah membahas percakapannya dengan pemilik Chelsea dan mempertimbangkan tawaran Roman Abramovich.

Baca Juga: Roman Abramovich Bakal Jual Chelsea, Pengusaha Kaya Asal Swiss Kandidat Kuat?-Ini Pernyataan Resmi Abramovich!
"Abramovich sedang mencoba untuk menjual semua vilanya di Inggris, dia juga ingin segera melepas Chelsea. Saya dan tiga orang lainnya menerima tawaran pada hari Selasa untuk membeli Chelsea dari Abramovich.

Saya harus menunggu empat hingga lima hari dari sekarang. Abramovich saat ini meminta terlalu banyak," kata Wyss kepada surat kabar Swiss, Blick seperti yang dikutip di laman Republic World.


Dalam rilis resmi, pemilik Chelsea Roman Abramovich mengkonfirmasi bahwa klub tersebut dijual, dia menambahkan bahwa dia melakukannya dengan menjaga kepentingan terbaik klub. "Saya ingin menyampaikan spekulasi di media selama beberapa hari terakhir sehubungan dengan kepemilikan saya atas Chelsea FC.

Seperti yang telah saya nyatakan sebelumnya, saya selalu mengambil keputusan dengan kepentingan terbaik Klub. Dalam situasi saat ini, saya telah mengambil keputusan untuk menjual Klub, karena saya yakin ini demi kepentingan terbaik. Klub, para penggemar, karyawan, serta sponsor dan mitra Klub." tulis Abramovich.

Baca Juga: Roman Abramovich Bantu Ukraina Jadi Mediator Resolusi Damai, Akankah Invasi Rusia Berakhir?
Abramovich menambahkan bahwa ini adalah keputusan yang sangat sulit dan menyakitkan untuk diambil dan menambahkan bahwa dia berharap dapat mengunjungi Stamford Bridge dan mengucapkan selamat tinggal kepada semua orang.

Halaman:

Editor: Dyah Mellyda Permatasari

Sumber: Republic World Twitter Conor McGregor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x