Kronologi Truk Engkel di Magetan Terjun ke Sungai Sedalam 10 Meter, Begini Kondisi Sopir dan Keterangan Polisi

- 23 April 2024, 11:55 WIB
Kondisi truk Mitsubishi Engkel yang terjun ke sungai di Milangsari Magetan
Kondisi truk Mitsubishi Engkel yang terjun ke sungai di Milangsari Magetan //Humas Polri

PortalMagetan.com – Sebuah truk Mitsubishi Engkel nopol AE 8586 NM terjun ke sungai Milangasri, Panekan Magetan. Truk yang dikemudikan Dzakir (38) meluncur ke dalam sungai sedalam 10 meter. Penyebab truk engkel itu mengalami kecelakaan tunggal karena diduga gagal menyalip sebuah kendaraan hingga berujung kecelakaan.

Informasi yang dihimpun  truk yang dikemudikan Dzakir berjalan dari arah timur dengan kecepatan tinggi. Sesampainya di lokasi kejadian, saksi melihat truk tersebut menyalip sebuah mobil. Namun diduga gagal saat melintasi tikungan jalan raya Milangasri sehingga truk menerabas pembatas jembatan dan terjun bebas.

“Tadi dari arah timur sini. Tidak tau rem blong atau gimana,” kata Inul salah seorang saksi.

Baca Juga: Mantap Balerejo-Pilangkenceng Madiun Bakal Jadi Kawasan Industri yang Seksi Terungkap Alasan Pemkab Memilihnya

Akibat kejadian tersebut, Dzakir mengalami luka serius pada bagian kaki kiri patah dan tangan kanan babras. Dia dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.

Satlantas Polres Magetan yang mendapatkan laporan peristiwa itu segera mendatangi lokasi untuk mengevakuasi korban dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta mengamankan lokasi.


“Petugas kami sudah di lokasi untuk melakukan olah TKP dan membantu proses evakuasi,” ujar Kasihumas Polres Magetan Kompol Budi Kuncahyo.

Hingga kini penyebab pasti kecelakaan masih didalami pihak kepolisian meski begitu kuat dugaankecelakaan terjadi karena pengemudi truk berusaha mendahului kendaraan lain di tikungan dengan kecepatan tinggi, sehingga tidak bisa menguasai kendaraannya dan terjatuh ke sungai.

Baca Juga: Dibuka Lowongan Calon Bupati dan Wakil Bupati Magetan, DPC PDIP Segera Buka Pendaftaran, Catat Tanggalnya

Kompol Budi Kuncahyo mengimbau kepada pengguna jalan untuk selalu berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas saat berkendara.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: Humas Polri KBRN Magetan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x