Gubernur Lantik Sekda Magetan Jadi Penjabat Bupati, Khofifah Singgung Jatim Tak Boleh Batuk Ini Maksudnya

- 24 September 2023, 16:37 WIB
Mantan Bupati Magetan Suprawoto menyerahkan Memori ke Penjabat Bupati Magetan Hergunadi yang juga Sekda di Grahadi, Surabaya Minggu (24/9)
Mantan Bupati Magetan Suprawoto menyerahkan Memori ke Penjabat Bupati Magetan Hergunadi yang juga Sekda di Grahadi, Surabaya Minggu (24/9) //Istimewa For Pikiran Rakyat Magetan

PortalMagetan.com  - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa melantik  sekretaris daerah (Sekda) Magetan Hergunadi menjadi penjabat (Pj) Bupati Magetan di Grahadi, Surabaya Minggu, 24 September 2023 sore.

Dilantiknya Sekda Hergunadi menjadi penjabat Bupati Magetan berdasar Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) nomor 100.2.1.3-3926-2023 tentang pengangkatan Pj Bupati Magetan.

Dalam pelantikan dan pengambilan sumpah dalam jabatan, tersebut Gubernur juga melantik lima PJ Bupati/Wali Kota Malang, Bojonegoro, Nganjuk, Madiun,  dan Jombang. Pelantikan ini tergabung dalam sesi kedua dan disiarkan secara live di youtube Diskominfo Jatim.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meminta para penjabat bupati dan wali kota segera berkoordinasi dengan DPRD setempat. Mengingat, para PJ harus segera cun in untuk membahas Perubahan APBD  2023 dan RAPBD 202.

Baca Juga: Jenderal Jenderal Listyo Sigit Pastikan Usut Tuntas Kematian Anggota Brimob Polda Kaltara,

‘’Hari-hari ini sangat membutuhkan energi panjengan semua, untuk koordinasi dengan DPRD, koordinasi P-APBD dan RAPBD 2024 sedang berjalan kerja sama dengan pimpinan DPRD agar segera dilakukan,’’  pesan Khofifah.

Tak hanya itu Khofifah juga berpesan agar kerja sama yang terjalin baik di Forkopimda dilanjutkan Pj Bupati dan wali kota. Hal itu untuk menjaga Jawa Timur yang tetap harmonis partnership.


‘’Saya berpesan Jatim ini tidak boleh batuk, karena dropletnya bisa sampai ke Ibu Kota, mari kita jaga Jatim para kapolres dan Kajari serta jajaran Forkopimda agar semakin harmonis,’’ katanya.

Tak hanya itu Gubernur juga meminta para penjabat Bupati dan Wali Kota agar menindaklanjuti dalam memori jabatan yang sudah diserahterimakan dari Bupati purna ke Penjabat Bupati.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: Diskominfo Jatim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah