Jadwal Live Trans 7 dan 3 Link Live Streaming MotoGP Amerika 2022 di Sirkuit Austin

- 9 April 2022, 21:59 WIB
Pembalap Pramac Ducati, Johann Zarco menguasai Free Practice kedua MotoGP Amerika 2022 di Sirkuit Austin, Texas.
Pembalap Pramac Ducati, Johann Zarco menguasai Free Practice kedua MotoGP Amerika 2022 di Sirkuit Austin, Texas. /instagram @motogp

 

PortalMagetan.com-MotoGP 2022 telah memasuki seri ke-4 yang dilangsungkan di Sirkuit Austin, Texas, Amerika Serikat pada akhir pekan ini.

Rangkaian MotoGP kali ini bertajuk Red Bull Grand Prix Of The Americas sudah mulai berlangsung sejak Jumat, 8 April 2022 dan puncaknya race pada Senin, 11 April 2022 dinihari waktu Indonesia.

Rencananya seri MotoGP Amerika 2022 akan disiarkan Trans 7, sesi kualifikasi pada Minggu 10 April 2022 mulai pukul 22.00 WIB dan dilanjutkan live race mulai 23.00 WIB hingga 02.00 WIB, Senin dinihari.

Baca Juga: Prediksi Skor, Line Up, Manchester City Vs Liverpool : Ruben Dias Masih Cedera, Absen di Laga Kontra The Reds

Selain itu, live streaming juga dapat dinikmati para pecinta MotoGP di Indonesia lewat tautan yang tersedia di bawah ini.

Pastinya menarik dan sangat sengit persaingan MotoGP musim ini, mengingat juara setiap seri selalu berganti, untuk sementara sampai akhir seri ke-3 di Argentina pekan lalu, Aleix Espargaro masih memimpin klasmen perebutan juara dunia dengan 45 poin.

Mengikuti dibawahnya ada Brad Binder di posisi kedua dengan 38 poin, dan Enea Bastianini dengan 36 poin pada posisi ketiga.

Baca Juga: Prediksi Skor, Line Up, Levante Vs Barcelona : Secara Head to Head, The Catalans Unggul-Xavi Targetkan Menang

Dikutip Portalmagetan.com dari laman resmi motogp.com. Pada MotoGP Amerika 2022 kali ini, free practice pertama (FP1) dikuasai pembalap Suzuki Ecstar Alex Rins, disusul Maverick Vinales, dan Jack Miller di posisi kedua dan ketiga.

Halaman:

Editor: Danang Dwi Prasetyo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah