Jadwal Final Four Proliga Hari ini, Surabaya Bhayangkara Samator-Jakarta BNI 46, Laga Hidup Mati

- 19 Maret 2022, 10:24 WIB
Laga Proliga 2022 Jakarta BNI 46 vs Surabaya Bhayangkara Samator, Sabtu, 19 Maret 2022
Laga Proliga 2022 Jakarta BNI 46 vs Surabaya Bhayangkara Samator, Sabtu, 19 Maret 2022 /instagram @jakartabni46

PortalMagetan.com-Putaran Final Four PLN Mobile Proliga 2022 memasuki pekan kedua yang merupakan minggu terakhir sebelum menuju ke partai final.

Memasuki hari kedua, Sabtu, 19 Maret 2022 dua pertandingan dihelat di Padepokan Voli jendral Polisi Kunarto, Sentul, Bogor.

Dikutip Portalmagetan.com dari laman resmi instagram @proliga_official, partai pertama mempertemukan Jakarta Mandiri Popsivo Polwan melawan Bandung bjb Tandamata. Selanjutnya disusul sektor putra Surabaya Bhayangkara Samator ditantang Jakarta BNI 46.

Pertandingan penentuan membuka Final Four hari ini, mengingat Jakarta Popsivo Polwan yang sudah bertanding dua kali dengan satu kali hasil kemenangan menjadikan pertandingan terakhir kali ini sebagai laga hidup mati demi menjaga kans lolos ke final.

Jadwal Proliga 2022 final four hari ini, sabtu 19 Maret 2022 dan link live streaming bola voli ada JMP vs bjb
Jadwal Proliga 2022 final four hari ini, sabtu 19 Maret 2022 dan link live streaming bola voli ada JMP vs bjb instagram.com/@bandungbjbtandamataofficial

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar, Sabtu, 19 Maret 2022: Ada Big Match Persebaya Vs Persib, Asmara 2 Dunia hingga IP Man 1

Sementara itu Bandung bjb Tandamata juga mengusung misi serupa, mengingat tim asal Jabar tersebut masih berada di dasar klasmen sementara dengan dua poin dari satu pertandingan, namun peluag lolos masih terbuka lebar jika berhasil menyapu bersih laga sisa.

Tidak kalah menegangkan tersaji di partai kedua hari ini, Surabaya Bhayangkara Samator sebagai penguasa klasmen akan melawan Jakarta BNI 46 yang sementara menjadi juru kunci klasmen.

Meskipun sudah menyapu dua pertandingan awal, tim asuhan Sigit Ari Widodo tidak akan melepaskan laga terakhir dan tetap mengusung misi kemenangan, karena perolehan poin masih sangat ketat di sektor putra.

Halaman:

Editor: Danang Dwi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah