3 Olahraga Ini Hanya Ada di Rusia, Nomor 3 Bikin Geleng Kepala: Kok Kuat Sih?!

- 2 Maret 2022, 18:24 WIB
Ilustrasi Olahraga
Ilustrasi Olahraga /PIXABAY/

 


PortalMagetan.com - Penduduk Rusia dikenal sangat gemar berolah raga. Tidak mengherankan jika kemudian Rusia kerap menempati posisi 5 besar dalam daftar peraih medali terbanyak di setiap perhelatan Olimpiade.

Dikutip dari laman anehdidunia, Selain olahraga biasa yang sudah banyak dikenal orang, penduduk Rusia juga memainkan olahraga unik yang tidak banyak diketahui oleh mereka yang tinggal di luar Rusia. Berikut ini adalah contoh olah raga unik tidak biasa tersebut.

1. Bandy

Olahraga Bandy di Rusia
Olahraga Bandy di Rusia /tangkapan layar IG @gluckowka

Rusia dikenal dengan musim dinginnya yang keras. Hal yang tidak mengherankan karena negara ini berlokasi tidak jauh dari Kutub Utara. Jadi tidak mengherankan jika kemudian warga Rusia memiliki olah raga musim dinginnya sendiri.

Dari sekian banyak olah raga musim dingin yang kerap dimainkan oleh penduduk Rusia, bandy adalah salah satu yang paling terkenal. Bandy pada dasarnya adalah permainan menyerupai hoki es.

Bedanya adalah jika hoki es menggunakan bola yang bentuknya menyerupai kepingan, maka bandy menggunakan bola sungguhan yang berukuran kecil.

Perbedaan lain antara bandy dengan hoki es belum berhenti sampai di sana. Dalam hoki es, benturan dan aksi saling dorong antar pemain dianggap sebagai hal yang wajar. Namun dalam bandy, hal-hal macam itu bakal dikategorikan sebagai pelanggaran.

Para pemain bandy terbagi ke dalam dua tim yang masing-masingnya terdiri dari 10 pemain biasa beserta 1 penjaga gawang. Saat permainan berlangsung, masing-masing tim harus berusaha memasukkan bola ke gawang tim lawan. Untuk menggerakkan bola, pemain akan menggiringnya memakai tongkat sambil meluncur di atas lapangan es.

Halaman:

Editor: Dyah Mellyda Permatasari

Sumber: Anehdidunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x