Duet Messi - Di Maria, Argentina Bungkam Venezuela 3 Gol Tanpa Balas di Kualifikasi Piala Dunia 2022

26 Maret 2022, 10:04 WIB
Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia Argentina Vs Venezuela 3-0 //tangkap layar instagram @parisnolimit

 

 

PortalMagetan.com - Lionel Messi sekali lagi berada di garis depan saat Argentina mengamankan kemenangan Argentina 3-0 atas Venezuela di Kualifikasi Piala Dunia pagi tadi, Sabtu 26 Maret 2022. 

Gol dari Nicolas Gonzalez, Angel di Maria dan Messi mengamankan tiga poin untuk pasukan Lionel Scaloni untuk leg berikutnya.

Kemenangan Argentina Vs Venezuela 3-0 ini memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka di leg Conmebol di kualifikasi Piala Dunia.

Para penggemar di dalam La Bombonera disuguhi penampilan luar biasa dari bintang PSG saat Messi sedang dalam performa terbaiknya malam itu. 

 

Baca Juga: Pesta Juara Liga 1 Bali United Ternodai Usai Kalah Dari Persebaya 0-3 : Bajol Ijo Geser Posisi Arema FC

Argentina memimpin pada menit ke-35 melalui gol yang dilesakkan Gonzalez ke gawang lawan setelah mendapat umpan ciamik dari Rodrigo de Paul.

Meski sempat tertinggal satu gol, Venezuela tak gentar. Tim asuhan J. Pekerman ini menciptakan beberapa peluang.

Peluang emas tercipta dari Josef Martinez. Namun sayang, penyerang berusia 28 tahun itu tak mampu mengarahkan sundulannya ke gawang.

Di babak kedua, menit ke 64, Lionel Messi menghasilkan umpan luar biasa yang membuka pertahanan Venezuela. 

Baca Juga: Bali United Dipastikan Raih Gelar Juara Liga 1 : Back To Back Kampiun, Usai Laga Persib Vs Persik Imbang 0-0

Namun, tembakan penyerang Atletico Madrid Angel Correa bisa diblok lawan.

Kedua tim saling jual beli serangan. Untuk memecah pertahanan Venezuela, akhirnya Scaloni memutuskan untuk memasukkan Di Maria pada menit ke-70. 

Langkah yang diambil Scaloni ini terbukti ampuh sebab Argentina mampu menggandakan keunggulan atas Venezuela.

De Paul memberikan assist kepada Di Maria pada menit ke-79 saat pertahanan Venezuela kembali terbuka. 

Di Maria dengan tenang memasukkan bola ke gawang untuk memperbesar keunggulan. Skor pun berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan Argentina.

 

Baca Juga: Prediksi Skor, Line Up, Jadwal Bhayangkara FC Vs Persija: I Putu Gede Cedera, Macan Kemayoran Bakal Curi Poin?

Beberapa menit kemudian, mantan pemain Real Madrid itu memberikan umpan silangnya ke Messi. 

Bintang PSG itu mampu memanfaatkan assist rekan setimnya dengan sempurna. Messi akhirnya mampu menambah keunggulan Argentina lewat golnya di menit ke 82.

Skor 3-0 atas keunggulan Argentina tidak berubah hingga akhir pertandingan.

Argentina saat ini berada di urutan kedua dalam tabel Conmebol, empat poin di belakang rival bebuyutannya Brasil. 

Pertandingan leg kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Argentina Vs Venezuela berikutnya akan digelar di Ekuador pada 1 April mendatang. ***

 

Editor: Dyah Mellyda Permatasari

Tags

Terkini

Terpopuler