Jelang Puncak Arus Balik 2023, 195.204 Kendaraan Masuk Jakarta Melalui Tol Trans Jawa, Berikut Penjelasannya

- 30 April 2023, 05:15 WIB
Arus Balik Lebaran 2023, 195.204 Kendaraan Masuk Jakarta/ Pixabay//
Arus Balik Lebaran 2023, 195.204 Kendaraan Masuk Jakarta/ Pixabay// /

PortalMagetan.com - 195.204 kendaraan memasuki Jakarta via tol trans Jawa pada hari ke-12 Operasi Ketupat Tahun 2023 atau hari Jumat, 28 April 2023. 

Angka 195.204 merupakan kumulatif angka yang tercatat di empat Gerbang Tol sejak hari Jumat tanggal 28 April 2023 pukul 06.00 WIB sampai dengan hari Sabtu tanggal 29 April 2023 pukul 06.00 WIB.

Empat Gerbang Tol yang dilintasi yakni Gerbang Tol Cikampek Utama, Gerbang Tol Kalihurip Utama, Gerbang Tol Cikupa, dan Gerbang Tol Ciawi.

“Untuk yang masuk Jakarta melalui Gerbang Tol Cikampek Utama sebanyak 66.951 kendaraan,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dalam keterangannya.

Baca Juga: Lowongan Kerja Besar-besaran dari PT Sarku Enjinering Utama untuk S1, Cek Syarat-Cara Daftarannya Segera

Kendaraan yang melintasi Gerbang Tol Kalihurip Utama sebanyak 39.066, sementara yang melalui Gerbang Tol Cikupa sebanyak 55.707 kendaraan.

“Sedangkan untuk yang masuk Jakarta melalui Gerbang Tol Ciawi sebanyak 33.480 kendaraan,” jelasnya.

Secara keseluruhan, kumulatif angka kendaraan yang masuk tersebut mengalami sedikit peningkatan dari hari sebelumnya yang tercatat sebanyak 195.132 kendaraan.***

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah