Cek TPS di Kota Madiun, Wali Kota Maidi Ajak Masyarakat Salurkan Hak Pilihnya di Pemilu 2024

- 14 Februari 2024, 08:15 WIB
ilustrasi pemilu 2024
ilustrasi pemilu 2024 /Doc/

Sejumlah TPS yang ditinjau antara lain, TPS 34 di Jalan Ciliwung, kemudian dilanjutkan ke TPS 13 di Jalan Hayam Wuruk. Lalu, diteruskan ke TPS 25 di Jalan Hercules serta TPS 36 di Jalan Kartika Manis.

Adapun, pemilihan sasaran pemantauan berdasarkan metode sampling, yakni satu TPS di masing-masing daerah pemilihan (dapil).

"Artinya, satu TPS mewakili TPS-TPS di dalam satu dapil," terang Tjatoer.

Dari hasil pemantauan di sejumlah TPS tersebut, Tjatoer memastikan proses pemungutan suara sudah siap dilaksanakan di Kota Madiun. Pihaknya juga berharap kepada seluruh warga Kota Madiun untuk mensukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024.

Sesuai data, Pemilu 2024 di Kota Madiun diikuti sebanyak 153.880 pemilih yang terdata dalam daftar pemilih tetap (DPT). Rinciannya 79.137 pemilih perempuan dan 74.743 laki-laki.***

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah