Rekomendasi Wisata Alam di Ponorogo yang Wajib Dikunjungi saat Tahun Baru, Tawarkan View Sunset Terbaik

- 30 Desember 2023, 12:30 WIB
Pemandangan Sunset di Mloko Sewu, anak senja wajib kesisni
Pemandangan Sunset di Mloko Sewu, anak senja wajib kesisni /Instagram @mlokosewu/

Mloko Sewwu berada di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, wisata yang satu ini masih asri di sekitaran Telaga Ngebel. Untuk harga tiketnya sendiri cukup murah dengan Rp 10.000 saja kamu sudah bisa masuk dan menikmati keindahan Mloko Sewu ya. Untuk jam operasionalnya mulai dari pukul 09.00-18.00 WIB, kamu bisa sesuaikan sendiri waktu terbaik untuk menikmati liburan disini…

Saat sedang berada di Ponorogo jangan sampai lewatkan wisata yang satu ini ya. jarak tempuhnya berkisar 27km dari pusat Ponorogo, atau kurang lebih memakan waktu satu jam, Kamu bisa akses rutenya melalui google maps ya.

Air Mancur Telaga Ngebel Ponorogo Jawa Timur
Air Mancur Telaga Ngebel Ponorogo Jawa Timur

Telaga Ngebel

Telaga Ngebel merupakan danau alami yang terletak di Kecamatan Ngebel, atau 23 kilometer dari pusat kota Ponorogo, atau sekitar 40 menit perjalanan. Dengan keliling telaga mencapai 5 kilometer, luas Telaga Ngebel mencapai 150 hektar. Jika anda mengenal Telaga Sarangan di Kabupaten Magetan, Telaga Ngebel ini lima kali lipat lebih luas dibandingkan Telaga Sarangan. Kawasan Telaga Ngebel berada diketinggian 734 meter diatas permukaan laut (mdpl). Hal ini yang membuat kawasan Telaga Ngebel selalu diselimuti udara yang sejuk dan dingin pada kisaran 20° celcius. Anda dapat menikmati pemandangan telaga yang dikelilingi oleh hutan pinus dengan menyusurinya menggunakan bus air, perahu santai, maupun speed boat.

Baca Juga: Kakap, Polisi Sita 3,9 Ton Narkoba Selama 2023, Irjen Asep: Peredaran Narkoba Semakin Berkembang dan Canggih

Di Telaga Ngebel  terdapat objek wisata lain yang dapat dikunjungi, diantaranya Air Terjun Toyomarto, Air Terjun Selorejo, Air Tiga Rasa, dan juga pemandian air panas Tirto Husodo.

Ilustrasi Durian Ngebel / @mongabay
Ilustrasi Durian Ngebel / @mongabay

Durian Khas Ngebel

Tak lengkap rasanya berwisata tanpa kulineran, bagi pecinta durian maka anda harus mencoba Durian Kanjeng, salah satu varietas unggulan yang dikembangkan di perkebunan durian Desa Ngrogung, sekitar tiga kilometer ke arah barat dari kawasan telaga. Anda dapat datang pada akhir dan awal tahun saat musim durian tiba.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah