Lowongan Kerja di Produsen Makanan dan Minuman dari PT Indofood CBP Sukses Makmur Cek Syarat dan Kualifikasiny

- 18 Desember 2023, 19:15 WIB
PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk sedang membuka lowongan kerja.(pikiran-rakyat).
PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk sedang membuka lowongan kerja.(pikiran-rakyat). /

                                                             

PortalMagetan.com-Info lowongan kerja terbaru datang dari PT Indofood CBP Sukses Makmur pada bulan Desember 2023.

                                           

PT Indofood CBP Sukses Makmur saat membuka lowongan kerja menetapkan kualifikasi pendidikan minimal SMA-SMK, D3-S1 dengan jurusan sesuai formasi yang tersedia.

 

PT Indofood CBP Sukses Makmur dalam membuka lowongan kerja menyampaikan terbuka untuk fresh graduate maupun pengalaman.

                     

PT Indofood CBP Sukses Makmur menyatakan kandidat yang lolos dalam rekrutmen ini akan ditempatkan di seluruh wilayah operasional PT Indofood CBP Sukses Makmur.

Baca Juga: Lowongan Magang Internship Human Capital di Jateng dari PT Sumber Alfaria Trijaya Cek Syarat-Kualifikasinya

PT Indofood Sukses Makmur Tbk dan PT. Indofood CBP Sukses Makmur Tbk merupakan produsen berbagai jenis makanan dan minuman yang bermarkas di Jakarta, Indonesia.

Perusahaan ini didirikan pada tanggal 14 Agustus 1990 oleh Sudono Salim dengan nama PT. Panganjaya Intikusuma yang pada tanggal 5 Februari 1994 menjadi Indofood Sukses Makmur. Perusahaan ini mengekspor bahan makanannya hingga Australia, Asia, dan Eropa.


Dalam beberapa dekade ini Indofood telah bertransformasi menjadi sebuah perusahaan total food solutions dengan kegiatan operasional yang mencakup seluruh tahapan proses produksi makanan, mulai dari produksi dan pengolahan bahan baku hingga menjadi produk akhir yang tersedia di rak para pedagang eceran.

 

 

Lowongan Kerja PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk – Snack Food

  1. Operator Forklift

 

Deskripsi Pekerjaan :

 Baca Juga: Lowongan Kerja di Malang Jawa Timur dari Anak Usaha BUMN PT PP Properti Cek Syarat dan Kualifikasinya

Bertanggung jawab terhadap operasional forklift di gudang Cikupa

Bertanggung jawab terhadap keutuhan dan kelengkapan barang yang ada di Gudang

Bertanggung jawab terhadap kerapian dan penempatan barang sesuai dengan RMHC

Persyaratan :

 

Pendidikan SMA/K Sederajat

Laki-laki, Maksimal usia 30 tahun

Memiliki SIO yang masih berlaku

Sehat jasmani

Bersedia kerja shift

Mau bekerja sama

Pekerja keras

Penuh loyalitas.


  1. Crew Packer

 

Deskripsi Pekerjaan :

 

Memisahkan produk yang tidak sesuai standard kualitas

Menjaga kebersihan dan kerapihan areal produksi

Melakukan sortasi, pengemasan, sanitasi, susun FG dan pengiriman RM/PM

Melakukan kontrol GMP dan standar produksi

Persyaratan :

 

Pendidikan SMA/K Sederajat

Sehat dan bersedia bekerja shift

Rajin, teliti dan cekatan

Kemampuan berhitung yang baik

Komunikatif dan mampu bekerjasama dengan baik

Mampu belajar cepat

Perempuan TB 155cm

Laki-laki TB 160cm

  1. Helper

 

Deskripsi Pekerjaan :

 Baca Juga: Lowongan Kerja Tenaga Ahli Highest and Best Use Analyst dari DPMPTSP Provinsi DKI Jakarta Cek Syaratnya

Menyiapkan meterial yang akan untuk produksi

Melakukan pekerjaan di line proses produksi

Melakukan sortir produk yang tidak standard

Melakukan pengemasan produk didalam karton

Membantu dan mempersiapkan bahan

Melakukan pembersihan di area proses produksi

Melakukan penataan barang di area produksi

Persyaratan :

 

Pendidikan SMA/K Sederajat

Bersedia kerja shift

mau bekerja keras dalam tim

komunikasi baik

jujur

semangat dan sehat

 

Link Daftar Online: Apply Here

 

 

DISCLAIMER:       

PT Indofood CBP Sukses Makmur hanya mengundang kandidat yang memenuhi syarat.

PT Indofood CBP Sukses Makmur menyampaikan kepada calon pelamar pekerjaan untuk berhati-hati dan waspada terhadap tindakan penipuan terkait rekrutmen.

PT Indofood CBP Sukses Makmur tidak melakukan pungutan dalam bentuk apapun, menjanjikan pengembalian dana akomodasi, transportasi, konsumsi dan sebagainya.

PT Indofood CBP Sukses Makmur tak bertanggung jawab terhadap segala penipuan yang mengatasnamakan perusahaan.***

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: Disnakerja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah