Update Harga Bahan Pokok di Magetan Hari Ini,31 Januari 2023 Beras Naik,Minyak Kita Tembus Rp 16 Ribu Perliter

- 31 Januari 2023, 14:09 WIB
Harga Beras di Magetan masih fluktuatif, harga beras di Pasar Ini naik 7 persen dari harga sehari sebelumnya
Harga Beras di Magetan masih fluktuatif, harga beras di Pasar Ini naik 7 persen dari harga sehari sebelumnya /Pikiran Rakyat/Nurhandoko Wiyoso

PortalMagetan.com – Update harga kebutuhan bahan pokok di Magetan per hari ini Senin, 31 Januari 2023.

Harga bahan pokok di Magetan ada yang ada yang mengalami kenaikan maupun stabil. Yang mengalami kenaikan yakni beras IR64 dan minyak goreng.

Besaran kenaikan harga beras dan minyak goreng kemasan sederhana ini bervariasi, pun harga di pasar satu dan lainnya kenaikannya juga tidak sama.

Sementara harga minyak goreng KITA di tiga pasar di Magetan berada dikisaran Rp 15 ribu dan Rp 16 ribu tergantung kemasannya.

Baca Juga: Sinopsis Rindu Bukan Rindu Episode 2, Selasa 31 Januari 2023: Menukar Takdir Suci, Rindu dan Kasih

Dilansir PortalMagetan.com dari Sistem Informasi Ketersediaan dan Perkembangan Harga Bahan Pokok di Jawa Timur, Senin, 31 Januari 2023, pukul 13.40 berikut datanya:

1.Pasar Kawedanan

- Beras IR 64 dipasar Kawedanan mengalami kenaikan sebesar 7 persen perkilogramnya.

Dari harga sebelumnya Rp 10 ribu perkilogram, kini harga beras tersebut dijual seharga Rp 10.700 perkilogram atau naik Rp 700.


- Minyak Goreng Kemasan Sederhana 1 Liter juga mengalami kenaikan, harga minyak ukuran 1 Liter sebelumnya dihargai Rp 18.000,           kini harganya naik menjadi Rp 18.500/liter atau naik Rp 500 perliter dengan prosentase kenaikan 2,78 persen.

Halaman:

Editor: Moh Eko Suprayitno

Sumber: Siskaperbapo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x